Apa itu Seksualitas?
Seksualitas dapat diartikan sebagai perbedaan antara laki-laki dan perempuan yang tidak hanya dilihat dari segi kelamin fisik tetapi juga dilihat dari tingkah laku atau norma. (http://tutorialkuliah.blogspot.com/2009/12/pengertianpendidikan-seks.html)MENGAPA PENDIDIKAN FITRAH SEKSUALITAS SEJAK DINI ITU PENTING?
- Agar anak tumbuh menjadi pribadi yang memiliki seksualitas sehat dan benar.
- Anak punya sumber info pendidikan seksualitas yg jelas & terpercaya
- Memahami dan menghargai tubuhnya dan tubuh orang lain dengan benar.
- Memiliki pemahaman peran dan kewajiban setelah dewasa.
BAHAYA PENDIDIKAN FITRAH SEKSUALITAS YANG SALAH
A. TERPAPAR KEJAHATAN SEKSUAL
Jika anak tidak diajarkan soal pendidikan seksual,maka anak tidak memiliki arahan sehingga mudah mengikuti teman dan lingkungan.B. TERPAPAR PROPAGANDA LGBT DAN SSA
Saat anak tidak diberikan pemahaman tentang batasan laki-laki dan perempuan. Fitrah dari awal bagaimana berfikir bersikap dan bertindak sesuai dengan fitrahnya, anak tidak memiliki arahan. Mereka akan menganggap bahwa adanya gender lain diluar laki-laki dan perempuan itu ada.Seiring bertambah usia dan tidak adanya pendidikan seksual, maka mereka akan mudah menerima bahwa LGBT dan SSA itu benar dan ada. Jika anak tidak diajarkan soal pendidikan seksual,maka anak tidak memiliki arahan sehingga mudah mengikuti teman dan lingkungan.
C. PETERPAN SYNDROME
Sikap orang dewasa yang secara psikologis dan sosial tidak mengalami kematangan. Mereka tidak mandiri dan bergantung pada orang lain.D. CINDERELLA COMPLEX
Ketakutan tersembunyi untuk mandiri karena pada pikiran mereka ingin selalu dilindungi dan diselamatkan juga disayangi.E. BERGAUL DENGAN LAWAN JENIS TANPA ATURAN
Fenomena dilingkungan sekitar yang marak laki-laki dan perempuan bersama-sama membuat anak bertanya mengapa dan apa yang mereka lakukan. Jika tidak diberikan pemahaman fitrah seksualitasnya,maka mereka akan lebih mudah terbawa karena tidak adanya pendidikan dan arahan.F. ANAK TIDAK MEMAHAMI PERANNYA SESUAI GENDER.
Anak akan dibingungkan dengan perannya. Anak laki-laki yang akan menindas anak perempuan atau sebaliknya, anak tidak memiliki konsep diri.G. ANAK MEMILIKI MINAT YANG TIDAK SESUAI DENGAN FITRAHNYA
Anak yang salah pemahaman dengan gender akan mengalami kebingungan dengan sosialnya juga minatnya.Kegiatan Pendidikan Fitrah Seksualitas Usia Dini
A. Usia 0-2 tahun
- Pemberian ASI Ekslusif
- Mengenalkan aurat melalui media; Lagu, Poster, maupun Video
- Mengenalkan alat vital, melalui media; Poster, Video dan Lagu
- Permainan sesuai Gender, dengan media mainan anak misalnya; mobil-mobilan untuk Anak Laki-laki dan Boneka untuk Anak Perempuan dan sebagainya.
B. Usia 3-6 tahun
- Mengajarkan untuk menutup aurat
- Mengenalkan rasa malu
- Buang air dan menjaga kebersihan
- Mengenalkan kebutuhan privacy
- Penekanan Good Touch and Bad Touch
- Permainan dan tayangan sesuai Gender
Post a Comment